Pesantren Alam HMD IAI UNP kembali digelar. Acara rutin ini agak berbeda dari sebelumnya. Pertama, kegiatan ini dinamai dengan Pesantren Alam 2023 Season 2, ini kegiatan kali kedua dilakukan pada tahun ini, setelah season pertamanya diadakan pada bulan Mei yang lalu di Desa Wisata Kubu Gadang Padang Panjang. Kedua, kegiatan PA kali ini diadakan di lokasi baru setelah dua kali berturut-turut dilaksanakan di Padang Panjang. Hal ini karena adanya keinginan dari HMD untuk mencari suasana yang baru dan lebih segar, tentunya mengedepankan prinsip berbaur dengan alam. Lokasinya berada di Kawasan Pulau Mandeh, Pantai Paku, Nagari Sungai Nyalo, Kecamatan Koto XI Tarusan, Kabupaten Pesisir Selatan.
Kegiatan PA seperti biasa diadakan selama tiga hari dimulai pada tanggal 24-26 November 2023. Pada hari pertama, awal kegiatan dimulai dengan pelepasan di Fakultas Ilmu Sosial UNP yang dihadiri oleh pimpinan Fakultas FIS UNP yang diwakili oleh WD 1 FIS Bapak Dr. Hasrul, M.Si dan WD 2 Bapak Dr. Arie Yulfa, ST, M.Sc, seterusnya juga dihadiri oleh Kepala Departemen Ilmu Agama Islam Bapak Dr. Alfurqan, M.Ag beserta dewan dosen, serta Pembina HMD Bapak Oktari Kanus, M.Ag. Dalam sambutannya Bapak WD 1 berpesan agar seluruh mahasiswa bisa menjaga adat dan kebiasaan warga sekitar lokasi, karena kegiatan akan dilaksanakan di alam, tentu harus menjaga adab dan perilaku, begitu juga yang disampaikan oleh Bapak Dr. Alfurqan, M.Ag dalam sambutannya, agar tetap menjaga identitas mahasiswa PAI ketika berada di lokasi nanti, karena kita menjaga marwahnya UNP.
Mahasiswa yang ikut lebih kurang 200 orang beserta dengan panitia pelaksana kegiatan. Di lokasi, kegiatan disambut dan dibuka langsung oleh Camat Koto XI Tarusan, dalam hal ini diwakili oleh bagian KeSos Kecamatan Koto XI Tarusan oleh Bapak Muliadi, S.IP dan juga dihadiri oleh Wali Nagari Sungai Nyalo Bapak Yandi. Bapak Camat Koto XI Tarusan sangat berterima kasih kepada pihak penyelenggara kegiatan Pesantren Alam ini yang sudah menjadikan daerahnya sebagai lokasi kegiatan, mudah-mudahan mahasiswa Pendidikan Agama Islam dapat melakukan kegiatan sambil menikmati keindahan alam Pantai Paku Kawasan Mandeh ini.
Selama berkegiatan di Pantai Paku, mahasiswa PAI UNP melakukan berbagai aktivitas seperti bagaimana biasanya kegiatan anak-anak pesantren di pemondokkan, seperti baca Qur`an, setor hafalan, mendengarkan siraman Rohani, saling berkompetisi dalam perlombaan yang bertajuk Islamy talent show dan berbagai kegiatan lainnya. Kegiatan ini persis diadakan di bibir pantai dan di belakangnya menawarkan pemandangan bebukitan dan hutan yang sangat erat kaitannya dengan the real nature. Selain itu kegiatan PA ini juga melakukan kunjungan ke sekolah yang ada di sekitar lokasi, yaitu SMP N 06 Koto XI Tarusan. Kunjungan ini dilakukan dalam rangka sosialisasi ke pihak sekolah Program Studi Pendidikan Agama Islam di UNP dan sekaligus melakukan pengabdian kepada masyarakat dengan melakukan penghijauan di sekitar lokasi sekolah. Kunjugan tersebut juga bertepatan dengan Hari Guru Nasional ke 78, sekaligus membersamai Bapak dan Ibu Guru di sana dalam upacara sakral memperingati hari berbahagia tersebut yang didampingi langsung oleh Pembina HMD PAI UNP.
Kegiatan PA ini berakhir dengan melakukan bersih-bersih sekitar lokasi PA, sebagai bentuk tanggung jawab karena telah berkegiatan di lokasi, ini merupakan wujud nyata mahasiswa dalam menjaga dan melestarikan alam. Dengan suksesnya berkegiatan di lokasi Pantai Paku ini harapannya di tahun berikut bisa “mondok” lagi di pinggir pantai dengan suasana alam yang menyejukkan, di samping melakukan pengabdian kepada mayarakat sekitar sebagai wujud dalam melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi. OK
Editor: Rido Putra